๐—–๐—ต๐—ถ๐—น๐—ฑ๐—ณ๐—ฟ๐—ฒ๐—ฒ ๐—ฑ๐—ฎ๐—ป ๐—ž๐—ผ๐—ป๐˜€๐—ฒ๐—ฝ๐—ป๐˜†๐—ฎ

Childfree adalah sebuah istilah yang merujuk pada orang atau pasangan yang memilih untuk tidak memiliki anak.Childfree berbeda dengan Childless.Childless lebih ke dalam kondisi dimana seseorang tanpa anak yang disebabkan karena keadaan.

Mudahnya, childfree merupakan pilihan yang dilakukan oleh seseorang atau pasangan, sedangkan tanpa anak dipengaruhi oleh faktor eksternal seperti lingkungan, maupun kondisi fisik dan biologi.

Oxford Dictionary mendefinisikan child-free sebagai kondisi tidak memiliki anak,utamanya karena pilihan.

Sementara itu,Cambridge Dictionary juga mendefinisikan child-free dengan pemaparan yang hampir serupa.

Secara sederhana child-free didefinisikan sebagai istilah yang merujuk pada orang atau pasangan yang memilih untuk tidak memiliki anak.

Pilihan untuk child-free tentu saja merupakan sebuah kebebasan dari masing-masing orang,termasuk perempuan sendiri yang akan menjadi ibu dan mengalami proses kehamilan serta melahirkan.

Hal ini kadang merujuk kepada paham feminisme,juga istilah ‘My body My choice’ yang artinya setiap perempuan berhak memutuskan ingin mempunyai anak atau tidak, karena tubuh mereka adalah hak mereka.Tetapi lebih jauh lagi cakupannya,child free ini di pengaruhi oleh beberapa faktor seperti, ekonomi, faktor lingkungan dan lain sebagainya.

Sebenarnya beberapa negera seperti Jepang dan Korea telah menerapkan konsep Child free ini. Mereka lebih memilih untuk memelihara bintang peliharaan separti anjing atau kucing.

๐—™๐—ฎ๐—ธ๐˜๐—ผ๐—ฟ ๐—–๐—ต๐—ถ๐—น๐—ฑ ๐—ณ๐—ฟ๐—ฒ๐—ฒ

Dari wawancaranya terhadap 14-16 orang yang memutuskan childfree,Victoria mengungkapkan ada 5 alasan pokok mereka mengambil sikap seperti itu.

1.๐˜๐˜ด๐˜ถ ๐˜๐˜ช๐˜ด๐˜ช๐˜ฌ

“Fisik tidak mampu, misalkan dia punya penyakit turunan atau dia secara fisik tidak bisa punya anak, tidak mampu dan ya itu. Karena fisik diri sendiri atau fisik pasangan, dia sudah menikah tapi dia melihat tidak mampu kayanya gak deh mendingan gak usah dari pada ribet.”

2.๐˜’๐˜ฐ๐˜ฏ๐˜ฅ๐˜ช๐˜ด๐˜ช ๐˜—๐˜ด๐˜ช๐˜ฌ๐˜ฐ๐˜ญ๐˜ฐ๐˜จ๐˜ช๐˜ด

“Jadi yang tadi psikologis itu karena saya punya kelainan masalah mental jadi saya tidak mau. Saya aja belum selesai dengan diri saya sendiri saya sudah harus punya anak, akhirnya kan nanti jadi toxic dan orang-orang memilih childfree itu mereka sadar bahwa mereka secara mental tidak mampu maka mereka memilih untuk childfree.”

3.๐˜Œ๐˜ฌ๐˜ฐ๐˜ฏ๐˜ฐ๐˜ฎ๐˜ช

“Dia merasa selama hidup itu cukup berkekurangan dan dia merasakan gimana rasanya harus berbagi satu mungkin ya satu piring nasi untuk kakak beradik 7 orang yang merasa susahnya seperti itu dengan usia kakak adik yang terlalu dekat, dan dia merasa oh hidup susah dengan kekurangan uang. Jadi ada juga faktor keuangan.”

4.๐˜๐˜ข๐˜ฌ๐˜ต๐˜ฐ๐˜ณ ๐˜“๐˜ช๐˜ฏ๐˜จ๐˜ฌ๐˜ถ๐˜ฏ๐˜จ๐˜ข๐˜ฏ

“Jadi dia merasa oh hidup ini dunia ini sudah terlalu padat, ada yang bilang sudah global warming dan sebagainya, dan dia tidak mau menambah kerusakan alam dengan satu lagi jiwa.”

5.๐˜ˆ๐˜ญ๐˜ข๐˜ด๐˜ข๐˜ฏ ๐˜—๐˜ฆ๐˜ณ๐˜ด๐˜ฐ๐˜ฏ๐˜ข๐˜ญ

“Dan yang terakhir adalah tentang keputusan sendiri, itu yang seperti saya yang melihat dari orang sekitar lalu jadi bukan alasan-alasan yang keturunan dan sebagainya atau alasan yang lebih prinsipil, tapi ini memang keputusan aja yang kayak emang nggak mau gitu.”

Setelah mengetahui pengertian dan konsep child free,penting juga bagi kita untuk mengetahui dampak dari Child free sebagai berikut:

๐——๐—ฎ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐—ธ ๐—ฃ๐—ผ๐˜€๐—ถ๐˜๐—ถ๐—ณ

-Childfree menghilangkan sikap egois orang tua akan penghilangan beban tanggung jawab anak.Beberapa orangtua menganggap anak adalah investasi mereka,sehinggaย seringkali mereka membebani anak dengan banyak espektasi serta tekanan.Pun di bebani baik dari sisi tenaga,waktu dan uang ketika orangtua mulai menginjak usia senja.

-Childfree juga dapat menghindari anak yang hakikatnya tidak memilih untuk di lahirkan menderita penyakit bawaan yang di turunkan oleh orangtua nya pun dari segi finasial yang kurang mumpuni.

-Childfree dinilai menyelamatkan anak terhindar dari ancaman pemanasan global.Melihat dampak perubahan iklim serta keterbatasan sumber daya dan energi yang sudah sangat nyata dirasakan serta kehidupan yang kian hari kian sulit.

๐——๐—ฎ๐—บ๐—ฝ๐—ฎ๐—ธ ๐—ก๐—ฒ๐—ด๐—ฎ๐˜๐—ถ๐—ณ

1.Peceraian

Keberadaan anak biasanya bisa menjadi salah satu alternatif untuk mengusir kebosanan.Khusunya jika dalam rumah tangganya sedang terjadi suatu masalah. Karena banyak juga kasus rumah tangga yang kembali akur dengan pertimbangan masa depan anak.

Oleh sebab itu,tidak adanya seorang anak, ditakutkan akan lebih rentan untuk bercerai.

2. Pandangan negatif

Pandangan negatif tentu saja akan diterima oleh pasangan penganut childfree. Berbagai pandangan tersebut akan dilontarkan oleh orang-orang sekitar.

Entah itu pandangan yang merujuk pada gangguan kesuburan atau mengenai keharmonisan rumah tangga.

3. Risiko kanker rahim dan payudara

Di lansir dari lamanย cancer.org, wanita yang tidak memiliki keturunan atau hanya memiliki satu anak menjadi kelompok yang rentan tekena kanker rahim maupun kanker payudara.

Jadi, itulah sedikit pemaparan perihal Child free.
Child free merupakan hak dan kebebasan setiap orang, terlepas dari beberapa pro dan kontra yang mewarnainya.

Setiap orang berhak memutuskan untuk child free ataupun tidak.Semua di kembalikan lagi kepada diri masing-masing,dan tentunya kesepakatan bersama antara kedua belah pihak.

Tetapi sebelum mengambil langkah child free alangkah baiknya di fikirkan secara matang dahulu, mengingat ini bukanlah sebuah keputusan yang mudah.Terlebih kita berada dalam adat ketimuran yang di mana memandang anak sebagai pelengkap sebuah keluarga.Serta jika mengingat dalam segi agama, ada beberapa yang menantangnya.

Namun jika seseorang memilih child free kita tidak perlu menghakimi karena itu adalah pilihannya.

Hits: 26

News Reporter